Wanaloka.com – Dalam rangka memperingati Hari Bumi Sedunia 2025, Perwakilan Perhimpunan Penjelajah Alam Bencana dan Konservasi Generasi Rimba Alam Semesta (GRAS) dan Kader Konservasi Alam Sumatera Utara mengikuti kegiatan Gerakan Nasional Penanaman Sejuta Pohon Matoa. Acara diadakan Kementerian Agama Kabupaten Deli Serdang di Pondok Pesantren Hidayatullah Desa Bandar Labuhan, Kecamatan Tanjung Morawa, Selasa, 22 April 2025.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Deli Serdang, Saripuddin Daulay lanjut mengatakan gerakan penanaman satu juta pohon Matoa diluncurkan pada 22 April 2025 secara serentak di seluruh wilayah Indonesia. Program ini merupakan bagian dari upaya mendukung Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden dalam pelestarian lingkungan hidup melalui program prioritas yang diinisiasi Menteri Agama, yakni Ekoteologi. Melibatkan Kementerian Lingkungan Hidup, Kementerian Kehutanan, Kementerian lainnya, Pemerintah Daerah, Lembaga Keagamaan, Perguruan Tinggi Keagamaan, Madrasah, Pondok Pesantren , Organisasi Masyarakat dan Masyarakat Umum.
“Hari ini, kami melihat hampir seluruh daerah banyak terjadi bencana alam, banjir, longsor. Juga kurang keimanan umat dalam mencintai lingkungan dan alam sekitar. Padahal seluruh agama sependapat mencintai alam merupakan bagian dari nilai-nilai keimanan. Inilah esensi dari ekologi, bahwa alam merupakan bagian dari kehidupan manusia,” kata Saripudin dalam sambutannya.
Baca juga: Sebanyak 114 Rumah Rusak Berat Terdampak Pergerakan Tanah di Brebes
Ada 9.000 bibit pohon Matoa yang ditanam di sana. Penanaman bibit tersebut dilaksanakan serentak di seluruh pondok pesantren, madrasah, KUA Kecamatan, juga rumah ibadah yang bersinergi bersama penyuluh agama. Bibit-bibit pohon matoa itu ditanam di wilayah yang rawan bencana longsor, banjir dan sebagainya.
Pohon matoa dipilih karena buahnya memiliki banyak manfaat Kesehatan. Kandungan gizinya kaya, seperti vitamin C dan E, serat, serta antioksidan. Manfaat utamanya adalah meningkatkan imunitas tubuh, melawan radikal bebas, menjaga kesehatan jantung, mengontrol gula darah, serta membantu menjaga kesehatan kulit.
Bukti kasih sayang Allah
Founder Perhimpunan Penjelajah Alam Bencana dan Konservasi GRAS, Nurhabli Ridwan dan Ketua LP3H Halal Center Politeknik AKA Bogor Cabang Sumatera Utara mengatakan Bumi adalah anugerah Allah yang tak ternilai. Ia bukan sekadar tempat tinggal, melainkan “laboratorium kehidupan” yang penuh dengan hikmah. Al-Qur’an telah menyebut, bahwa bumi menjadi tempat kembali, tempat berpijak dan sumber kehidupan.
Baca juga: Pengesahan RUU Masyarakat Adat Penting di Tengah Konflik Masyarakat dan Negara
“Allah menciptakan bumi dengan sifat-sifat khusus agar layak untuk kehidupan dan ketenangan manusia,” kata Nurhabli dalam siaran pers yang diterima Wanaloka.com, Rabu, 23 April 2025.
Discussion about this post