Innalillahi wainna ilaihi rojiun..,
Seorang cendekiawan, pemikir Islam, penulis, guru, tokoh bangsa yang bersahaja dalam hidup dan konsisten dalam sikap dan pemikiran, Ahmad Syafii Maarif dengan sapaan hangat Buya Syafii telah wafat. Kepergiannya usai menjalani perawatan beberapa waktu di RS PKU Muhammadiyah Gamping, Kabupaten Sleman, Jumat, 27 Mei 2022, pukul 10.15 WIB. Pergi selamanya empat hari sebelum hari ulang tahunnya yang ke-87 tahun, 31 Mei 2022.
Hampir semua merasa kehilangan sosoknya. Yang seiring sejalan, yang dikritiknya, juga masyarakat Muhammadiyah dan masyarakat luas. Setiap dari mereka punya kenangan atasnya, meski secuil, meski tanpa tatap muka, apalagi mengenal dekat.
Dan kepergiannya sama seperti kelahiran dan sehari-harinya: sederhana. Jenazahnya hanya berbalut kain kafan, diusung dengan keranda, dan diselimuti kain hijau bertuliskan huruf Hijaiyah “Innalillahi wainna ilaihi rojiun”. Tanpa peti, tanpa kemewahan. Dari tanah kembali ke tanah.
Discussion about this post