Menurut BMKG, lindu Aceh Singkil magnitudo 5 dirasakan dengan intensitas skala III hingga IV MMI di Kecamatan Singkil, Kabupaten Aceh Singkil. Gempa ini turut dirasakan hingga wilayah Provinsi Sumatera Utara yakni Kota Berastagi, Kabupaten Karo, dan Kabupaten Humbang Hasundutan dengan skala III MMI. Getaran gempa dalam skala III MMI diilustrasikan, getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu.
Dampak lindu Aceh Singkil magnitudo 5, juga dirasakan hingga kawasan Pulau Banyak, Aceh Singkil, dengan intensitas skala II MMI.
Pada pukul 17.04 WIB, gempa susulan terjadi dengan magnitudo 3,7 dengan pusat gempa berada di laut pada koordinat 2.15 Lintang Utara-97.84 Bujur Timur, yang berjarak 21 kilometer tenggara Kecamatan Singkil, pada kedalaman 26 kilometer.
Baca Juga: Belajar Membangun dengan Melindungi Hutan dari Masyarakat Mentawai
Gempa susulan Aceh Singkil ini dirasakan dengan instensitas skala II MMI di Kecamatan Singkil.
Gempa dangkal berikutnya mengguncang wilayah Kecamatan Latambaga, Kabupaten Kolaka, Provinsi Sulawesi Tengah. BMKG menyebutkan, gempa Kolaka magnitudo 3, berpusat di darat pada kedalaman 10 kilometer, berjarak 4,9 kilomter barat laut Kecamatan Latambaga, Kabupaten Kolaka.
Dampak gempa Kolaka magnitudo 3, dirasakan dengan intensitas skala II MMI di wilayah Kolaka. [WLC01]
Discussion about this post