Wanaloka.com – Banjir melanda Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah, setelah wilayah terdampak diguyur hujan dengan intensitas tinggi pada Kamis, 3 Maret 2022.
BNPB mengimbau warga Klaten khususnya di wilayah terdampak banjir di Desa Sawahan, Kecamatan Juwiring, mewadpadai potensi curah hujan yang akan terjadi hingga Minggu, 6 Maret 2022.
Plt Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari mengatakan, sebanyak 295 unit rumah yang dihuni 295 kepala keluarga di i Desa Sawahan, terdampak banjir.
Baca Juga: BNPB Libatkan 106 Mahasiswa Data Rumah Rusak Dampak Gempa
“Banjir terjadi setelah sebelumnya hujan dengan intensitas tinggi mengguyur wilayah tersebut pada Kamis, 3 Maret 2022, pukul 18.00 WIB,” kata Abdul Muhari, Jumat, 4 Maret 2022.
Menurut Muhari, dari laporan visual yang diterima Pusat Pengendali Operasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (Pusdalops BNPB), arus banjir mengalir cukup deras dari luapan sungai-sungai kecil yang melintasi permukiman warga.
Discussion about this post