Wanaloka.com – Potensi banjir dampak hujan lebat di Provinsi Aceh, terbukti. Sebelumnya, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memasukkan Provinsi Aceh dan Sumatera Utara kategori siaga prakiraan berbasis dampak hujan lebat periode 31 Oktober hingga 1 November 2022, berpotensi memicu bencana hidrometeorologi berupa banjir dan tanah longsor.
Di Provinsi Aceh, dua wilayah alami banjir dampak hujan lebat yang terjadi pada 31 Oktober 2022. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan, dua wilayah di Provinsi Aceh dilanda banjir dampak hujan lebat.
Plt Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari menyebutkan, Kabupaten Aceh Timur dan Kota Subulussalam dilanda banjir dampak hujan lebat, ketinggian air mencapai dua meter.
Baca Juga: Cuaca Hari Ini, Masyarakat Aceh dan Sumut Waspadai Dampak Hujan Lebat
“Peristiwa banjir terjadi pasca hujan dengan intensitas tinggi pada 31 Oktober 2022,” kata Abdul Muhari, Selasa, 1 November 2022.
Ketinggian banjir di Kabupaten Aceh Timur mencapai dua meter dan merendam 50 unit rumah penduduk. Banjir dampak hujan lebat melanda Gampong Pante Kera dan Gampong Batu Sumbang di Kecamatan Simpang Jernih, dan Gampong Jering di Kecamatan Serba Jadi.
“BPBD Kabupaten Aceh Timur melakukan penanganan bencana, mengevakuasi warga ke tempat lebih aman dan terus bersiaga memantau perkembangan banjir di beberapa lokasi terdampak,” ungkap Muhari.
Discussion about this post